Kamis, 23 Januari 2014

CARA MEMBUAT SABUN HERBAL
 
 Sabun Mandi Herbal

Membuat Sabun Mandi Herbal, selain menghemat uang juga jauh lebih bermanfaat bagi kulit anda. Memang harganya lebih mahal dibanding sabun mandi biasa tetapi manfaatnya luarbiasa.
Tapi jika membuat sendiri, harga dasar sabun mandi herbal yang sama dengan harga sabun mandi yang beredar di pasaran anda sudah mendapatkan keuntungan yang tidak bisa diberikan dari sabun mandi biasa.
Misalnya harga sabun mandi di pasaran 2000 rupiah dengan komposisi bahan 60% berbahan kimia, dengan sabun mandi herbal yang harga dasarnya juga 2000, anda mendapatkan bahan alami sebesar 80%.
Membuatnya pun tidak harus menggunakan alat-alat yang mahal seperti alat produksi pabrikan, namun anda bisa menggunakannya sesuai dengan kebutuhan. Dibawah ini contoh alat-alat yang digunakan untuk membuat sabun mandi herbal :

Kocokan telur
Wadah berbahan kaca atau baskom plastiK
Sarung tangan
Kacamata bengkel (tersedia di toko bangunan)
Gelas Ukur dari plastik
Mangkok berukuran besar berbahan kaca (untuk pencampuran NAOH)
Celemek
Cetakan sabun (bisa menggunakan bahan karton, Pipa PVC)
Kertas Minyak
Adukan dari aluminium
Termometer
Plastik Wrap (pembungkus makanan)

Alat-alat diatas bisa dibeli di toko roti terdekat di kota anda. Selain alat bahan-bahan alami yang dibutuhkan untuk ditambahkan ke bahan dasar sabun bisa anda dapatkan di pasar tradisional dengan harga yang murah. Dibawah ini bahan Dasar dan tambahan yang biasa digunakan untuk membuat sabun.
Bahan Dasar :

NAOH
Minyak Kelapa
Minyak Sawit
Minyak Zaitun
Minyak Jarak

Bahan Tambahan :

Bubuk Coklat
Bubuk Kopi
Susu bubuk
Buah-buahan yang bermanfaat untuk kulit
Pewarna makanan
Minyak Wangi/Bibit minyak wangi

Setelah anda membeli dan menyiapkan alat dan bahan untuk membuat sabun. Saya akan memberikan resep gratis bagi anda untuk dicoba di rumah dan panduan cara membuat sabun Mandinya.

Hal Yang Sangat perlu diperhatikan adalah keamanan dalam pembuatan :
Jangan pernah menuangkan Air ke NAOH namun sebaliknya Tuangkan NAOH ke air sedikit demi sedikit, sebab jika terbalik proses diatas akan terjadi letupan dan bisa mengenai kulit tubuh atau muka atau mata anda. Kulit anda akan terbakar, jadi hati-hati
Jangan pernah menuangkan larutan Minyak ke dalam larutan NAOH, tetapi sebaliknya tuangkan NAOH ke dalam Minyak, karena efeknya sama dengan yang diatas.
Proses pembuatan hendaknya memakai sarung tangan , kacamata dan celemek. Keamanan adalah yang nomor satu untuk membuat sabun mandi.
Proses pembuatan sebaiknya di udara terbuka atau kalau di dalam ruangan ada sirkulasi udara sebab uap dari NAOH sangat menyesakkan.

 

 

1 komentar: